zetizen

Ternyata Masing – Masing Jenis Bunga Memiliki Maknanya Tersendiri Loh

Explore
Rangkaian Bunga. Source: Pexels @SecretGarden

Zetizen – Bunga memang memiliki berbagai bentuk yang indah dan warna khas mereka. Selain itu, bunga juga sering diberikan kepada orang lain sebagai lambang cinta, penghormatan, duka, permohonan maaf, dan masih banyak lainnya. Namun, tahukah kamu bahwa berbagai jenis bunga memiliki masing – masing maknanya tersendiri, loh.

Banyak orang awam yang tidak mengerti bahwa bunga ternyata memiliki masing – masing simbol atau maknanya sendiri, padahal sangat penting untuk mengetahui arti dari berbagai jenis bunga sebelum kamu berikan kepada orang lain. Memang, hal ini seringkali dianggap sepele, namun justru dengan memperhatikan hal kecil seperti ini akan membuat penerima bunga merasa tersanjung akan hal itu.

Dalam artikel ini, kami akan memberikan beberapa jenis bunga yang disertai dengan masing – masing simbol dan maknanya.

Bunga Mawar

Mawar dilambangakan sebagai simbol cinta, bunga ini populer dijadikan sebagai hadiah saat hari valentine. Selain itu, Mawar juga memiliki berbagai warna yang berbeda, seperti merah melambangkan cinta yang mendalam, putih melambangkan cinta yang murni, dan kuning melambangkan persahabatan atau kebahagiaan.

Bunga Lili

Lili merupakan bunga yang memiliki simbol kesucian dan kemurnian. Bunga ini sering kali digunakan dalam hari istimewa atau perayaan, seperti pernikahan. Selain itu, bunga ini sering dikaitkan dengan keabadian. Sehingga, bunga ini cocok jika diberikan sebagai hadiah kepada teman saat di hari pernikahannya.

Bunga Tulip

Bunga ini sering dikaitkan dengan kecantikan atau keindahan. Bunga yang berasal dari negeri kincir angin ini sangat populer di eropa. Selain itu, bunga tulip bisa menjadi simbol permohonan maaf, cinta, bahkan persahabatan.

Bunga Anggrek

Anggrek sering dikaitkan sebagai bunga yang memiliki keanggunan dan daya tarik yang memikat. Bunga anggrek juga menjadi simbol kecantikan yang luar biasa dan kemewahan. Oleh karena itu, anggrek sering diberikan sebagai hadiah istimewa untuk menunjukkan rasa terima kasih kepada seseorang.

Bunga Anyelir

Bunga anyelir ini sering kali dikaitkan sebagai simbol kenangan dan keabadian. Biasanya bunga ini diberikan sebagai bentuk penghormatan kepada orang yang telah meninggal. Oleh karena itu, bunga ini cocok diberikan pada saat acara pemakaman atau peringatan.

Bunga Peony

Bunga peony sering dikaitkan sebagai simbol keberuntungan. Selain itu, bunga ini juga seringkali dikaitkan sebagai pengundang jodoh, sehingga bunga ini cukup populer digunakan pada saat acara pernikahan.  

Itulah beberapa bunga disertai dengan maknanya, sehingga kamu bisa lebih berhati-hati dalam memberikan hadiah bunga kepada orang lain dan mencari tahu terlebih dahulu mengenai arti dari bunga yang akan kamu berikan, ya.