zetizen

Apa sih Serunya Jadi Wota?

Showbiz

 

Zetizen.com - Seneng-senengnya ngefans sama idola emang cuma bisa dirasain sama kita sendiri. Begitu pula dengan para Wota, sebutan fans fanatik JKT48 family. Seru-seruannya mereka mungkin agak sulit dipahami bagi kalangan non-fans. Makanya, biar kalian nggak makin bingung, tim Zetizen mencoba bertanya pada lima fans JKT48 yang kami temui saat konser Wahyahe Suroboyo Rek!! Jumat lalu (3/6). Penasaran sama jawaban mereka? (ndy/giv)

 

Q: Apa sih yang awalnya bikin kalian suka sama JKT48?

“Kekompakan tarian membernya pas lagi perform, kompakannya fans sama idolnya juga. Kostumnya juga keren, bagus dan banyak variasinya, dan lucu-lucu. Selain perfom membernya, aku juga suka lagu-lagu JKT48 soalnya bikin aku semangat. Kayak (lagu) River yang ceritanya kita nggak boleh menyerah dan terus maju. Itu favoritku” - Tiara Ananda Aulia

 

Q: Member JKT48 kan banyak banget. Nggak bingung tuh milih siapa yang mau didukung?

“Kebetulan aku ngidolin satu member namanya Nadhifa Salsabila. Waktu awal-awal sih emang bingung mau idolin siapa. Ketemu member lainnya cuma sekedar suka-sukaan aja. Tapi waktu generasi 3 masuk, dari pandangan pertama aku langsung tertarik sama dia. Terus begitu lihat perjuangannya dan caranya dia memperlakukan fans-fansnya, aku udah nggak ragu lagi buat dukung dia. “ – Albert Dupa.

 

Q: Buat apa sih beli selembar tiket Cuma demi 10 detik handshake?

“Tiket handshake itu buat ketemu dan bisa salaman langsung sama member. Itu salah satu cara kita sebagai fans menghargai member yang udah berusaha tampil menghibur kita. Aku beli 30 lembar tiket handshake, tapi nggak buat aku sendiri aja. aku kasihin ke yang baru pertama kali handshake dan belum dapet tiket.”– Fairuz Zain Achmad

 

Q: Tiap JKT48 konser kok fansnya selalu meneriakan kata kata tertentu gitu sih?

“Itu namanya chant. Kita neriakin chant khusus buat nyemangatin para member waktu tampil. Di 48 family, chant-nya selalu sama dalam bahasa Jepang. Jadi, biar mereka makin semangat tiap perform, di tiap opening, atau lagu-lagu yang ritmenya ceria, kita tunjukin semangat ke member lewat chant-chant itu”. - Yuriza Ayu Listadiana

 

Halaman: