zetizen

Serunya Zetizen Squad menjadi Social Media Influencer [Jakarta]

After School
(Dari kiri-kanan): Tazkia, Raina, dan Saskia nampak serius mencatat materi yang diberikan dalam workshop social media influencer. Foto: Raga/Zetizen Team

 

Beberapa opsi yang dapat dipilih sebagai influencer di antaranya adalah selebriti, "anak hits", serta content creator. Opsi yang ada ini harus dipilih sesuai dengan tujuan utama, apakah mencari awareness atau sales.

Dari semua Zetizen Squad bidang Social Media Strategist, 80 persen ternyata lebih tertarik memilih content creator untuk menjadi influencer mereka loh. Alasannya karena para content creator ini lebih menjajikan untuk mengangkat angka penjualan produk. Nah, kata Faisal, nggak heran memang kalau hari ini profesi content creator bisa dibayar belasan sampai puluhan juta rupiah oleh client.

Bukan Summer Class Zetizen namanya kalau workshop tanpa praktik. Yes, para Zetizen Squad mempraktikkan langsung ilmu working with influencer yang baru mereka dapatkan. Dibagi  menjadi dua tim, mereka saling mengadu strategi supaya mencapai win-win solution. Semangat mereka pecah pada sesi ini! 

“Seneng banget di workshop kali ini aku diajarkan cara me-manage influence di sosmed. Workshop-nya menarik banget deh,” ujar Raina Parawansa asal SMA Labschool Kebayoran tersebut.

Sama seperti workshop minggu lalu, Zetizen Squad diberi project lagi nih. Kali ini mereka ditantang membuat konten video di YouTube. Selain itu, mereka juga diharuskan bikin konsep farewell party yang dilaksanakan pada 26 Juni mendatang. Wih..good luck ya untuk project berikutnya! (afk/bel/fer)

Halaman: