
Source: AsianWiki
Apa yang terjadi jika dua orang yang awalnya saling bermusuhan di pertemukan kembali melalui takdir yang tidak terduga? My Dearest Nemesis membawa kisah cinta yang rumit antara Baek Soo Jung (diperankan oleh Moon Ga Young) dan Ban Joo Yeon (diperankan oleh Choi Hyun Wook). Dibalut dengan humor dan kisah romansa yang manis, cerita ini akan membuat kamu kecanduan untuk menontonnya.
6. Crushology 101
Source: AsianWiki
Drama ini berfokus pada kisah Ban Hui Jin (diperankan oleh Roh Jeong Eui), seorang mahasiswi yang baru saja mengalami putus cinta, namun berkat dukungan dari teman-temannya Ban Hui Jin bangkit dari rasa sedihnya. Setelah perpisahan tersebut, siapa sangka jika ia dikelilingi oleh pria-pria tampan disekitarnya! Dengan dibintangi oleh berbagai aktor dan aktris yang menawan, seperti Roh Jeong Eui, Lee Chae Min, Jo Joon Young, Kim Hyun Jin, dan masih banyak lainnya. Sehingga, tidak heran jika drama ini begitu populer, karena berhasil menarik perhatian para penggemar drakor dengan ceritanya yang unik.
7. The Potato Lab
Source: AsianWiki
Dibintangi oleh Lee Sun Bin sebagai Kim Mi Kyung dan Kang Tae Oh sebagai So Baek Ho, drama rom-com ini terbilang unik karena mengangkat kisah yang berfokus pada dunia penelitian pertanian. Selain itu, drama ini dikemas dengan humor ringan dan karakter-karakternya yang menyenangkan. Jika kamu ingin menikmati cerita yang berbeda dan segar, drama ini sangatlah cocok untuk ditonton.
8. The Haunted Palace
Source: AsianWiki
Drama ini mengangkat kisah misteri tentang roh-roh gentayangan yang menghantui istana pada era Joseon. Yoon Gab (diperankan oleh Yook Sung Jae) mengalami perubahan drastis dalam hidupnya setelah tubuhnya dirasuki oleh imoogi, hingga membuat banyak orang menduga bahwa ia telah kehilangan ingatan. Ia kemudian ditemani oleh Yeo Ri (diperankan oleh Bona), cucu dari seorang dukun dengan kemampuan spiritual yang luar biasa. Cerita menjadi semakin menegangkan ketika Yeo Ri mulai menyadari adanya keanehan yang terjadi di dalam istana. Drama ini sangat cocok bagi para penggemar genre horor dan supranatural.
Itulah beberapa deretan drama Korea terbaik tahun 2025 yang wajib untuk kamu tonton. Apakah ada drama favoritmu disini? Berikan pendapat kamu, ya.