zetizen

Kenapa Belajar Bahasa Asing itu Harus?

Get A Life

Zetizen.com - Ngomongin soal bahasa asing, kebanyakan orang pasti langsung terpikir tentang bahasa Inggris. Emang sih, bahasa Inggris itu bahasa asing yang sangat penting. Tapi bukan berarti bahasa asing lain jadi nggak penting. Malah, kemampuan berbahasa asing selain inggris udah mulai jadi tuntutan di era globalisasi kayak sekarang. Selain itu, 4 fakta berikut ini juga jadi alasan kenapa kamu sebaiknya menguasai lebih dari satu bahasa asing. check it out! (lifehack/telegraph/fhr/giv)

 

Peluang Kerja

(foto: career junction)

 

Nggak bisa dimungkiri, persaingan di dunia kerja saat ini udah semakin keras. That’s why, kamu nggak bisa Cuma mengandalkan nilai akademik mu aja untuk meraih profesi impian. Banyak soft skill lain yang nggak kalah penting, kayak kemampuan berbahasa asing misalnya. Saat kamu menguasai sebuah bahasa yang nggak banyak dikuasai orang, udah pasti itu jadi nilai plus buat kamu diantara pesaingmu. Belum lagi kalau ternyata pekerjaanmu bisa jadi lebih mudah gara gara kamu menguasai bahasa itu.

 

Makin Cerdas

(foto: bandmark)

 

Mempelajari bahasa baru secara ilmiah terbukti efektif meningkatkan IQ. Ini karena otak kita terbiasa menerima informasi baru, yang berarti terus belajar dan berkembang. Jadi jumlah bahasa yang dikuasai sebanding sama perkembangan kecerdasan orang itu. Nggak cuma itu, bisa banyak bahasa membuat memori kita terlatih sehingga mengurangi peluang terkena penyakit Alzhemeier (pikun).

 

Jadi Jago Multitasking

(foto: shouldwe)

Hayo siapa diantara kalian yang jago multitasking (melakukan beberapa pekerjaan sekaligus)? tentu belum semuanya. FYI, belajar bahasa baru itu ternyata otomatis meningkatkan kemampuan kita dalam multitasking lho. Ini karena otak terbiasa menukar struktur dalam bahasa ketika kita menerjemahkan. Maksudnya, pola yang terjadi di otak itu sama antara orang yang jago multitasking dan orang yang jago bahasa asing.

 

Makin Kece

(foto:hufffingtongpost)

 

Halaman: