zetizen

Berdampingan dengan Teman Difabel

Trend

Ask, Don't Act by Yourself

Berhenti memberikan label bahwa mereka nggak mampu. Sebab, nggak semua orang berkursi roda mau dibantu untuk didorong kursinya dan nggak semua tunanetra mau dibantu saat berjalan. Hal terpenting yang harus kamu lakukan adalah bertanya dulu apakah mereka mau dibantu. Kalau ditolak gimana? Ya nggak apa-apa. Jangan dipaksa.

Saat berbicara dengan pengguna kursl roda, sejajarkan pandanganmu dengan matanya. Begitu pula dengan penyandang tunanetra, tanyakan apakah dia lebih nyaman berjalan di sisi kiri atau kanan. Saat menuntunnya, berikan instruksi yang jelas pada setiap langkah saat ada gundukan, anak tangga, atau jalanan licin.

Jangan Dilihat Lama-Lama

"Kok bisa gitu ya? Kenapa ya? Sakit nggak ya?" Yap, pasti banyak pertanyaan di kepala saat melihat orang penyandang disabilitas di tempat umum. Diperhatikan dalam waktu yang lama membuat orang penyandang disabilitas nggak nyaman lho. Mungkin memang alat bantu dengar (ABD), implan koklea, kaki prostetik, dan kursi roda adalah sesuatu yang unik dan jarang ditemui.

Apa yang terlihat secara fisik nggak bisa menggambarkan keadaan batin dan jiwa seseorang. Ketidaklengkapan fungsi tubuh atau mental seseorang nggak bisa dipakai untuk menilai kepribadian mereka. Mereka punya banyak cara lain untuk membuat hidup jauh lebih berarti dan nggak menyedihkan seperti apa yang orang lain lihat dari diri mereka kok.

 

 

 

 

Halaman: