zetizen

Flat Earth Society: Komunitas di Balik Teori Bumi Datar

Techno

 

Zetizen.com – Beredarnya teori kalau bumi sebenarnya datar sempat menghebohkan media sosial. Saking meyakinkannya, banyak orang yang men-share teori itu tanpa mempelajari lebih lanjut. Teori itu pertama kali disebarkan oleh Flat Earth Society. Yuk, simak latar belakang dan teori-teori lain dari mereka! Let's see siapa yang benar.

 

Pada 1956, Samuel Shenton mendirikan Flat Earth Society. Jumlah pengikutnya terus menurun sampai 1980. Tapi, 24 tahun kemudian, yakni 2004, Daniel Shenton membangkitkan perhimpunan ini dengan forum yang lebih modern. Saat ini, jumlah anggotanya lebih dari 500 orang. Mereka punya website, forum, sampai channel YouTube untuk menyebarkan teori-teori yang ditemukan.

 

APA SAJAKAH TEORI ITU?

 

#1 Nasa Berbohong Tentang Foto Bumi

Kelompok ini yakin bahwa foto dari National Aeronautics and Space Administration (NASA) adalah hasil teknologi CGI (Computer-Generated Imaginary). Padahal, hasil CGI itu dibuat NASA dari gabungan beberapa gambar yang dikumpulkan lewat satelit luar angkasanya.

 

Hasil foto yang didapat NASA dari salah satu satelitnya (foto: youtube)

 

Dalam potongan foto itu terlihat refleksi lengkungan dari bumi. So, kalau begitu, bentuk bumi jelas bulat kan?

 

#2 Satelit Itu Nggak Nyata

Teori ini sepertinya gampang banget dibantah. Hampir semua teknologi sekarang memerlukan satelit, baik komunikasi maupun sistem perbankan (Baca: Indonesia Luncurkan Satelit Perbankan Brisat).

Halaman: