zetizen

5 Manfaat Buah Kurma, Makanan Favorit yang Sering Dikonsumsi Saat Puasa

Sports And Health
Buah Kurma. Source: Pixabay @Simon

Zetizen – Bagi orang islam kurma merupakan buah yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW untuk dikonsumsi setiap bulan Ramadhan tiba. Sehingga, buah manis ini sering menjadi pilihan utama kaum muslim saat berbuka puasa. Selain itu, ternyata buah kurma memilki banyak manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh manusia, lho. Berikut ini adalah beberapa manfaat utama dari buah kurma.

1.Sebagai Sumber Energi

Mengonsumsi buah kurma dibulan puasa akan mengembalikan energimu, karena kandungan gula alami pada kurma seperti glukosa, sukrosa, dan fruktosa akan diserap oleh tubuh yang kemudian akan mendorong energi dengan maksimal.

2.Melancarkan Sistem Pencernaan

Kurma memiliki kandungan serat yang melimpah, serat dalam buah kurma dapat mencegah terjadinya sembelit sehingga dapat membantu memperlancar sistem pencernaan tubuh secara keseluruhan.

3.Menjaga Kesehatan Jantung

Buah kurma ternyata dapat menjaga kesehatan jantung kamu, loh. Kandungan yang dimiliki oleh buah kurma seperti magnesium dan kalium bisa membantu untuk mengatur tekanan darah dan juga menjaga fungsi jantung agar tetap normal

4.Meningkatkan Kesehatan Tulang

Kurma memiliki kandungan penting yang diperlukan untuk menjaga kesehatan tulang, seperti magnesium, kalsium, dan fosfor. Oleh karena itu, dengan mengonsumsi kurma setiap harinya dapat meembantu kamu meningkatkan kesehatan tulang, bahkan bisa mencegah osteoporosis.

5.Sumber Antioksidan

Kurma dikenal sebagai buah yang kaya dengan antioksidan. Antioksidan sangat berperan penting dalam menangkal dan melawan radikal bebas yang bisa merusak sel di dalam tubuh. Terlebih lagi, antioksidan dapat mencegah penyakit seperti kanker.

Itulah berbagai manfaat dari buah kurma yang baik bagi kesehatan tubuh. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika kamu mengonsumsi buah kurma setiap harinya.