

Sebuah ibukota tentu bakal dikunjungi banyak tamu dari berbagai belahan dunia. Oleh karena itu, kota yang indah tentu cocok buat membawa nama baik Indonesia ke mata dunia. Nah, sebagai ibukota salah satu pulau paling eksotis di Indonesia, Mataram jelas cocok mengemban tugas ini.
Kalau ibukota Indonesia dipindah ke Mataram, semua tamu negara bakal disuguhi keindahan alam Pulau Lombok yang luar biasa. Nggak seramai Bali, para tamu bakal dibuat terkesima dengan keindahan Pantai Senggigi, Gili Trawangan, sampai keramahan tradisi Desa Sade. Widih, dijamin pada pulang ke negara masing-masing dengan kekaguman tentang Indonesia deh!
Jayapura

Dalam rencana pemindahan ibukota, pemerintah berniat memprioritaskan kota-kota di luar Jawa sebagai kandidat. Tujuannya adalah demi meratakan kemajuan dan pembangunan di negeri ini. Kalau di-relate sama misi ini, maka kota-kota di Papua jelas masuk dalam persyaratan. Karena terletak di ujung timur Indonesia, Papua emang kerap cenderung "teranak-tirikan".
Padahal, provinsi ini punya potensi kekayaan luar biasa. Berdasarkan data Metals Economic Group 2012, Papua termasuk dalam jajaran daerah penghasil emas terbesar di dunia. Nah, kalau ibukota dipindah ke Jayapura, nggak bakal ada lagi deh alasan pemerintah mengabaikan wilayah indah ini. Potensi kekayaan Indonesia pun bakal lebih terkelola dengan baik. Sound promising, eh?
Nah, bagaimana menurutmu? Kota mana yang paling cocok jadi ibukota? Atau kamu punya kandidat lain? Yuk, tulis pendapatmu di kolom komentar!
| Editor: Ratri Anugrah